Aplikasi Tabungan Sekolah Gratis


Bismillahirrahmanirrohim…
LOGO SIATA
Sudah lama rasanya tidak berbagi di blog ini… Karena kesibukan di dunia nyata (pura2 sok sibuk he..he)
Kali ini saya coba berbagi sebuah aplikasi yang mudah-mudahan bermanfaat untuk pengunjung setia blog ini
SIATA (Sistem Informasi Administrasi Tabungan) sebuah aplikasi yang simple namun fiturnya cukup powerfull. Aplikasi ini bisa menangani masalah pencatatan tabungan, yang secara manual suka bikin ribet (ribetnya suka dipinjam buat belanja he..he..)

Fitur Aplikasi ini diantaranya :

1. Keamanan Aplikasi dilindungi Password dan Username, sehingga tidak semua orang bisa sembarangan mengakses aplikasi ini.

login

Untuk pertama kali install
Username : admin
password : admin
Demi keamanan, silahkan di ganti

2. Data Nasabah, tempat pencatatan Nasabah yang bisa dikategorikan berdasarkan kelas


Nasabah

3. Fitur Transaksi baik setoran maupun pengambilan yang dibuat dalam satu form, sehingga tidak ribet dan tidak banyak klik sana sini. Fitur transaksi ini juga dilengkapi dengan OPTION yang berfungsi untuk merubah tampilan form transaksi sesuai keinginan kita.

Transaksi

4. Fitur Export dan Import ke file EXCEL atau sebaliknya. Berfungsi untuk membuat data nasabah melalui file excel kemudian di ubah secara otomatis oleh Aplikasi ini menjadi database

Menu Utama

5. Fitur Laporan yang terdiri dari 3(tiga) jenis yaitu :
a. Laporan Per Periode, bisa menampilkan laporan transaksi perhari, perminggu, Perbulan, bahkan pertahun

laporan harian

b. Laporan Per Kelas, menampilkan saldo tabungan siswa berdasarkan kelas

laporan perkelas

c.  Laporan Per Siswa, menampilkan laporan transaksi tiap siswa

laporan persiswa

6. Grafik, menampilkan fitur saldo seluruh siswa menggunakan grafik batang

grafik

7. Fitur Backup dan Restore.
a. Backup untuk membuat file cadangan, hal ini perlu dilakukan untuk berjaga-jaga jika database utama rusak.

backup database

b. Restore Untuk mengembalikan database yang rusak berdasarkan data backup yang kita miliki

restore database

WARNING. Untuk restore harap berhati-hati karena database yang lama akan hilang tertimpa database dari file restore.

8. Fitur Pengaturan, terdiri dari
a. Setting Instansi, mulai dari Logo, Nama Sekolah, Alamat, dan Informasi lainnya


Setting

b. Fitur Administrasi, untuk menentukan biaya administrasi tabungan, disekolah tertentu menggunakan sistem potongan tabungan jika siswa mengambil tabungannya

administrasi

c. Fitur Password, untuk mengganti Password dan Username

password

Aplikasi SIATA bersifat terdiri dari dua versi
1. Versi TRIAL mampu menampung transaksi sebanyak 300 transaksi
2. Versi Donasi dapat menangani transaksi tanpa batas. Uniknya untuk donasi besarnya tergantung keikhlasan kita saja (Sik Asik… Sik .. Asiikkk )

Yang berminat silahkan di download salah satu link berikut ini
Jika ada link yang tidak bisa di download, atau ada error tinggalkan koment gan…
Catatan Aplikasi sudah di uji di ITB dan IPB (haalah korban iklan nich)
Maksudnya sudah di uji di Win7 dan WinXP

SIATA SETUP (UPDATE 21-02-2014) (4shared.com)
SIATA SETUP (UPDATE 21-02-2014) (mediafire.com)

Username : ADMIN
password : ADMIN

MASALAH DAN SOLUSI
1. Masalah: jika di Instal di Windows 8, muncul masalah seperti ini
masalah siata

Solusi: klik kanan pilih RUN AS ADMINISTRATOR pada saat instalasi dan saat pakai programnya


Solusi SIATA

2. Jika di install di windows 7, muncul pesan error. Lakukan unisntall dan install ulang dengan cara yang sama dengan cara di atas.
.
3. Bagi yang ingin menambahkan data secara Import dari Excel, maka saldo wajib di isi, minimal saldo 0 (nol)

Yang kesulitan install aplikasi ini, saya bisa bantu dengan remote jarak jauh, tapi aplikasi TEAMVIEWER nya download dulu ya….!! silahkan baca dulu cara pakai Teamviewer disini

KETENTUAN DONASI :
1. BERAPA JUMLAH MINIMAL UNTUK DONASI??
Jumlah donasi tidak dibatasi, silahkan bapak atau ibu yang ingin mendapatkan versi donasi saya terima berapa pun jumlah donasi yang bapak/ibu berikan Insya Alloh saya berikan Activation Codenya.

DONASI BEBAS DAN IKHLAS
2. APAKAH ACTIVATION CODE BERLAKU UNTUK KOMPUTER LAIN?
Activation Code hanya berlaku untuk satu komputer, jika ingin menginstall SIATA di komputer lainnya, maka harus melakukan donasi ulang

SATU KOMPUTER, SATU ACTIVATION CODE
3. APAKAH JIKA KOMPUTER SAYA RUSAK, HARDISK, DIFORMAT, TERUS DI INSTALL ULANG,APAKAH ACTIVATION CODENYA MASIH BERLAKU?
Activation Code akan berlaku selama serial hardisk tidak berubah, jika berubah maka Activation Code pun akan berubah, dan memerlukan Activation Code lagi.

4. APAKAH JIKA SAYA SUDAH MELAKUKAN DONASI, DAN KOMPUTER SAYA RUSAK, SERIAL HARDISK BERUBAH, SAYA WAJIB DONASI ULANG?
Ya karena serial sudah berubah dan Activation Code pun harus diganti.

CARA MELAKUKAN DONASI:
1. Kirimkan serial number seperti ini anda yang ada pada menu ABOUT, REGISTRASI Ke nomor 085724449995
2. Anda akan mendapat balasan SMS nomor rekening untuk melakukan donasi.
3. Transfer sesuai keikhlasan anda, ke salah satu rekening tersebut.
4. Setelah itu ketik SMS konfirmasi donasi seperti ini DONASI#BANK#NAMA PENGIRIM#JUMLAH ke 085724449996
5. Setelah itu anda akan mendapat balas SMS Activation Code yang harus anda masukan kedalam form register diatas.

TAMBAHAN : segala keluh kesah, pertanyaan dan apa saja yang berkaitan dengan program ini silahkan rujuk ke dokter ahlinya di sini :

http://amenk08.wordpress.com/2014/02/18/aplikasi-tabungan-sekolah-gratis/
 
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. abu-uswah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger